Hai-hai halo teman. Apa kabar? Pada sehat semuanya kan? Baguslah kalau begitu. Nah, kali ini admin yang baik hati mau share sebuah event yang baru saja berlangsung di SMAN 12 Surabaya, disimak yaa..
Multi-event SEAFEST (Sport, Eco, and Art Festival) 2018 mencapai puncaknya, yaitu event Art, Closing Party dan Awarding Day yang dilaksanakan pada tanggal 15 Desember 2018 di SMAN 12 Surabaya. Setelah 4 hari lamanya berkompetisi dalam event Futsal dan event Eco, tibalah saatnya untuk event Art, penutupan dari Multi-event SEAFEST (Sport, Eco, and Art Festival) 2018.
Acara dibuka dengan arak-arakan Reog Rolas yang menyambut tamu kehormatan, yaitu Drs. Sukaryantho, M.Si, selaku Kepala Cabang Dinas Kota Surabaya. Setelah itu, ada perayaan Hari Jadi SMAN 12 Surabaya yang ke-36 tahun, dengan pemotongan kue dan pelepasan balon ke udara untuk memperingati 36 tahun Rolas. Selanjutnya, ada prosesi Pembukaan Perpustakaan baru milik SMAN 12 Surabaya, yang merupakan bantuan dari APBN Pendidikan Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Karena bertepatan dengan Penerimaan Raport Semester Ganjil, banyak Wali Murid siswa yang hadir untuk memeriahkan event Art dari Multi-event SEAFEST (Sport, Eco, and Art Festival) 2018 ini.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan beragam penampilan dari band lokal sekolah, band OSISRolas, dan juga penampilan dari Ekstrakurikuler terbaik di SMAN 12 Surabaya, diantaranya adalah Paskibraka, Cheerleaders, Pencak Silat, Dance, dan Tari Tradisional. Selanjutnya, dilangsungkanlah pengahugrahan untuk seluruh pemenang dari event Futsal dan event Eco SEAFEST (Sport, Eco, and Art Festival) 2018. Acara Closing Ceremony pun ditutup dengan penampilan dari Guest Star, Aksa Ra Band.
Multi-event SEAFEST (Sport, Eco, and Art Festival) 2018 ini disponsori oleh Dispora Surabaya, Tunas Hijau, Hydro Coco, Proteam, Lembimjar Neutron, Honda, Tanto Sport, dan media partner Suryakabar.com. Admin mewakili seluruh Crew Multi-event SEAFEST (Sport, Eco, and Art Festival) 2018 mengucapkan Terimakasih kepada seluruh peserta, pihak sponsor, bapak/ibu guru, dan pihak-pihak terkait yang telah mensukseskan Multi-event SEAFEST (Sport, Eco, and Art Festival) 2018. Semoga tahun depan, kerjasama ini tetap terjalin, karena Multi-event SEAFEST (Sport, Eco, and Art Festival) akan menjadi event tahunan di SMAN 12 Surabaya.
Mungkin itu saja yang bisa admin share kali ini, bila ada salah kata mohon maaf yang sebesar-besarnya. Terimakasih. Jangan lupa like, comment, dan share ke teman kalian yang lain jika kalian suka, karena semua itu gratis…..
Thank you
See You………….

1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20